Kamis, 20 Maret 2014

Resep Ayam Gulai Sederhana ala Vidias

Resep Ayam Gulai Sederhana ala Vidias

Bahan - Bahan :
  • 1/2 ekor ayam
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cm jahe
  • 5 cm lengkuas
  • 3 cm kunyit
  • 2 batang serai (1 diiris iris dan satu lagi di geprek)
  • 1 genggam cabe rawit
  • 6 buah cabe merah
  • 1 sdt ketumbar
  • 1 lembar daun kunyit
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 genggam kelapa parut
  • 1 liter santan dari 1 butir kelapa
  • 1 buah asam kandis
  • garam
  • penyedap rasa

Cara Membuat :
  1. Bersihkan ayam. Kemudian sisihkan.
  2. Haluskan bumbu : bawang merah, bawang putih, kunyit, jahe, lengkuas, cabe rawit, cabe merah, serai yg di iris.
  3. Sangrai segenggam kelapa parut dan ketumbar hingga kecoklatan
  4. Setelah itu haluskan dengan ulekan hingga mengeluarkan minyak. Seperti ini.
  5. Ungkap ayam dengan bumbu yg telah di haluskan dan kelapa sangrai yg sudah di haluskan dan tambahkan juga sekitar 100 ml santan. Masak sampai kuah kering. Masukan juga daun kunyit, serai geprek, daun jeruk dan daun salam. Boleh di tambahkan irisan bawang merah.
  6. Setelah kuah kering. Tambahkan 1 liter santan. Jika suka boleh tambahkan kentang. Selanjutnya Beri garam, asam kandis dan penyedap rasa. Masak sampai ayam matang. Jangan lupa koreksi rasa. Selamat mencoba.

Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam Gulai Sederhana ala Vidias. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar