Bahan - Bahan :
- 250 gr ayam fillet (potong²)
- 1 buah jeruk lemon
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica
- 1 bungkus bumbu sate instan (bumbu kacang)
- Secukupnya kecap manis
Cara Membuat :
- Ayam fillet yg telah dibersihkan beri garam+perasan jeruk lemon/cuka. (Biasanya saya melakukan hal ini setiap membersihkan ayam. Ini supaya ayam tdk berbau amis. Selanjutnya ayam bisa disimpan difrezeer dan kelurkan jika akan digunakan.)
- Potong ayam fillet kotak² lalu tusuk², lakukan sampai habis, sisihkan. (Saya beri sedikit garam+merica bubuk pd sate)
- Larutkan bumbu sate instan dgn sedikit air hingga kekentalan yg diingkan. Sisihkan..
- Beri secukupnya kecap pada sate, Aduk rata. Lalu bakar sate hingga berubah warna (kecap mulai meresap), angkat. Beri kembali secukupnya bumbu sate lalu bakar ulang hingga matang. (Bumbu benar2 meresap). Angkat, lalu susun dipiring saji.
- Sate siap disajikan dgn bumbu pelengkap 😉
Demikianlah informasi mengenai Resep Sate Ayam ala VivieLiee. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar