Kamis, 12 Juni 2014

Resep SIOMAY Ayam ala Febri Murti Wulan

Resep SIOMAY Ayam ala Febri Murti Wulan

Bahan - Bahan :
  • 350 gram fillet dada ayam
  • 175 gram udang,kupas kulitnya
  • 1/2 batang wortel cincang
  • 3 sendok tepung terigu
  • 1 blok kaldu sapi
  • 1 butir telor
  • secukupnya garam
  • secukupnya lada
  • secukupnya bawang putih
  • 15 lembar kulit pangsit,siap pakai
  • Bahan pelengkap :
  • Kentang rebus,
  • telur rebus
  • pare rebus
  • tahu rebus
  • Bahan kuah siram :
  • Bumbu pecel
  • jeruk limau
  • kecap

Cara Membuat :
  1. Blender fillet dada ayam.Sisihkan
  2. Blender /haluskan udang,sisihkan
  3. Campur dada ayam,udang,dan tepung,telor,dan semua bumbu.Aduk sampai rata.
  4. Ambil 1 helai kulit pangsit siap pakai dan masukkan adonan tersebut ke tengah kulit pangsit,kemudian rekatkan pinggir-pinggir kulit pangsit ke isian tersebut. Ulangi ke masing-masing kulit pangsit samlai adonan habis
  5. Siapkan steamer, olesi minyak sedikit agar tidak lengket pada kukit pangsitnya.Tunggu sampai panas,baru masukkan siomay ke steamer.
  6. Steam kira-kira 10 - 15 menit
  7. Setelah matang,angkat dan sajikan beserta pelengkap.Silakan mencoba 😊😊

Demikianlah informasi mengenai Resep SIOMAY Ayam ala Febri Murti Wulan. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar