Jumat, 22 Agustus 2014

Resep Ayam kecap tauco ala Nailul Huda

Resep Ayam kecap tauco ala Nailul Huda

Bahan - Bahan :
  • 1 ekor ayam kampung
  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 ruas jahe
  • 3 sdm kecap manis
  • 3 lembar daun jeruk
  • 1 sdm tauco
  • 1 sdt merica bubuk
  • 4 buah cabe merah iris serong
  • 3 buah cabe hijau iris serong
  • secukupnya Air
  • secukupnya Garam

Cara Membuat :
  1. Potong ayam sesuai selera
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih yg diiris halus sampai harum, tambahkan jahe yg dihaluskan dan daun jeruk. Masukkan ayam ke dalam tumisan.
  3. Masukkan kecap manis, aduk2 sebentar sampai kecap meresap pada ayam. Lalu tambahkan cabe merah dan cabe hijau serta merica
  4. Tambahkan air sampai ayam setengah matang, masukkan merica bubuk, dan tauco
  5. Tambahkan garam secukupnya
  6. Air dapat ditambahkan sampai ayam empuk, masak sampai air hampir habis.

Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam kecap tauco ala Nailul Huda. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar