Bahan - Bahan :
- Bahan u/ isi:
- 3 buah Wortel dan 1 kentang (potong dadu kecil)
- 2 ons daging ayam (rebus, disuir2)
- 3 sdm mayonaise
- 1/2 sdm lada bubuk, garam, gula pasir
- 1/4 butir bawang bombay (iris tipis)
- 1/4 butir pala (diparut), atau pakai pala bubuk
- Bahan u/ pengental isi:
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdm susu kental manis
- secukupnya Air
- Bahan u/ kulit:
- 1 butir telur ayam
- 200 gr tepung terigu
- 1/2 sdm tepung tapioka
- 1/4 sdm garam, lada
- 1 sdm susu bubuk (full cream)
- 1 sdm margarine (dilelehkan)
- secukupnya Air
- Bahan pelapis kulit:
- 1 butir telur ayam
- 200 gr tepung roti
Cara Membuat :
- Panaskan minyak sayur sekitar 3sdm, tumis bawang bombay hingga harum
- Setelah bawang mulai layu dan harum, masukan wortel dan kentang, aduk rata. Masukan garam, lada, gula. Aduk lagi.. Masukan air secukupnya
- Sambil menunggu sayuran empuk, kita buat adonan kulitnya. Masukan semua bahan u/ kulit, aduk sampai rata dan tdk boleh ada gumpalan kecil yg tdk teraduk. Masukan air sampai encer seperti foto, supaya gampang di cetaknya.
- Setelah sayuran layu, parutkan pala ke wajan. Aduk sampai rata, jgn lupa cicipin rasa sesuai selera
- Masukan bahan pengentalnya, aduk lg sampai rata dan semua bahannya tercampur. Matikan api, sisihkan
- Untuk membuat kulit: panaskan wajan dan oleskan sedikit minyak sayur pakai tissu kedalam wajan. Setelah panas, masukan 1 centong adonan kedalam wajan, dan cetak.
- Setelah semua adonan di cetak, masukan isian, ayam suir, dan mayonaise ke dalam kulit. Bentuk sesuai selera
- Kocok lepas telur, gulingkan risol td kedalam kocokan telur. Lalu langsung gulingkan kedalam tepung roti sampai seluruh risol tertutup tepung roti. Ulangi sampai risol habis
- Panaskan minyak, dan goreng deh. Slamat mencoba 💙
Demikianlah informasi mengenai Resep Rissoles Ayam Mayonaise ala Cahya Regita Alisha. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar