Rabu, 23 Maret 2011

Resep Sup Ayam...;) ala Anaya

Resep Sup Ayam...;) ala Anaya

Bahan - Bahan :
  • 0,5 kg dada ayam, potong sesuai selera beri jeruk nipis diamkan kurlem 10 menit
  • 4 buah wortel, potong2 besar
  • 3 buah kentang, potong2 besar
  • 5 buah buncis, buang tangkainya potong2 sesuai selera
  • 4 lembar daun kol sobek2 sesuai selera
  • 1 buah tomat ukuran sedang, potong sesuai selera
  • 4 siung bawang putih, memarkan
  • 3 siung bawang merah, iris halus untuk bawang goreng
  • 2 cm jahe ukuran sedang
  • 800 ml air
  • secukupnya garam, merica bubuk dan pala bubuk
  • 2 batang daun bawang segar, potong 1cm
  • 2 batang seledri segar, potong 1 cm

Cara Membuat :
  1. Siapkan semua bahan
  2. Cuci bersih ayam lalu tiriskan. Siapkan panci, rebus air hingga mendidih lalu masukkan ayam dan beri garam (untuk memberi rasa pada daging ayamnya). Rebus ayam sebentar saja untuk membuang lemak ayam.
  3. Lemak ayam sudah keluar. Matikan api cuci kembali ayam dari lemak ayam yang keluar selama proses merebus. Kita hidup sehat ya....
  4. Rebus air hingga mendidih. Masukan ayam yang sudah di cuci bersih lalu tambahkan garam, wortel, kentang, jahe, dan bawang putih. Masak hingga ayam matang dan wortel kentang empuk.
  5. Setelah ayam, wortel, dan kentang empuk masukkan sayurannya seperti daun kol, buncis, tomat dan daun bawang seledri. Tambahkan merica bubuk dan pala bubuk. Cicipi apakan rasanya sudah pas.
  6. Matikan api lalu beri taburan bawang goreng. Sop ayam special siap dihidangkan....

Demikianlah informasi mengenai Resep Sup Ayam...;) ala Anaya. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar