Bahan - Bahan :
- 1,5 ltr air kaldu (aku pakai kaldu ayam kampung)
- 1 bagian dada ayam (aku sudah ungkep sebelumnya dengan ayam goreng lalu sudah kugoreng juga setengah matang)
- bumbu halus :
- 6 bawang merah
- 4 bawang putih
- 1 sdm merica bubuk
- 1 sdm kecap manis
- 1 ruas kunir (bakar dan geprek saja supaya gak terlalu kuning kuahnya)
- 2 batang sere ambil putihnya
- 2 lembar daun salam
- 6 lembar daun jeruk sobek sobek
- bahan pelengkap :
- ayam suwir-suwir
- soun rebus
- cambah kecil rebus
- kobis rajang halus rebus
- daun seledri rajang halus
- bawang goreng
- keripik kentang (iris tipis lalu langsung goreng dengan minyak yang banyak)
- jeruk nipis untuk perasan
- sambal :
- 8 cabe rawit merah (rebus lalu haluskan kemudian tambahkan kecap ke dalamnya)
Cara Membuat :
- Rebus air kaldu sampai mendidih
- Sambil menunggu mendidih...tumis bumbu halus dengan sedikit minyak sampai matang.
- Setelah bumbh matang masukam ke air kaldu yang sudab mendidih
- Masukan daun salam, sere, daun jeruk dan kunir geprek. tunggu kembali sampai mendidih
- Tambahkan gula garam dan merica bubuk. cicipi dan sesuaikan rasanya..
- Jika hampir matang masukan kecap manis kemudian matikan api
- Cara penyajian : susun nasi, kobis, cambah, ayam lalu daun seledri. tuang air kuah soto. jika sudah tambahkan bawang gorenv dan keripik kentang. sajikan dengan menambahkan sambal dan jeruk nipis...peras...:)
- Selamat nambah...*weeeh bahasane...
Demikianlah informasi mengenai Resep :: soto ayam bening :: ala Dapur Bunda Syifa. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar