Minggu, 31 Januari 2010

Resep Siomay Ayam Wortel ala nyonya muda

Resep Siomay Ayam Wortel ala nyonya muda

Bahan - Bahan :
  • 200 gram dada ayam yang telah dihaluskab
  • 15 lembar kulit siomay siap pakai
  • 1 buah wortel yang telah di serut kasar
  • 2 siung bawang putih
  • 1 batang daun bawang iris tipis
  • 1 buah telur ayam
  • 1/2 tsp garam
  • 1/2 tsp gula
  • 1/4 tsp lada putih
  • 1/2 sachet kaldu bubuk ayam (optional)
  • 1 tsp minyak wijen
  • 1 tsp minyak sayur
  • 50 gram tepung sagu
  • 50 ml air es

Cara Membuat :
  1. Siapkan kukusan dan panaskan kukusan di atas kompor
  2. Haluskan bawang putih, gula, garam, dan lada
  3. Campurkan ayam, wortel, daun bawang, bumbu halus, minyak sayur, minyak wijen, kaldu bubuk dan aduk hingga rata
  4. Masukkan tepung sagu dan tambahkan air sedikit demi sedikit hingga rata
  5. Setelah adonan rata masukkan telur ke dalam adonan dan aduk hingga tercampur sempurna
  6. Siapkan kulit siomay dan isi dengan adonan ayam kemudian lipat memutar setiap sisi siomay, tambahkan sedikit serutan wortel sebagai garnish diatasnya
  7. Masukkan kedalam kukusan dan kukus selama 🕓 20 menit atau hingga matang
  8. Angkat dan sajikan
  9. Selamat mencoba dan selamat menikmati 🍴

Demikianlah informasi mengenai Resep Siomay Ayam Wortel ala nyonya muda. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar