Bahan - Bahan :
- 1 ekor ayam negeri potong 24bagian
- 6 daun jeruk
- 1 1/2 sendok Chicken powder (penyedap rasa merk knorr)
- secukupnya Garam
- Bumbu halus :
- 10 bawang putih
- 4 sereh
- 3 lengkoas ukuran telunjuk
- 1 Jahe merah ukuran kelingking
- 1 kunyit ukuran jari manis
- 1/2 sendok makan ketumbar
Cara Membuat :
- Cuci bersih ayam buang lendir2 dan lemaknya serta bulu yg masih menempel.
- Haluskan semua bahan bumbu hingga halus.
- Campurkan bumbu , daun jeruk, chicken powder, garam sama ayam aduk hingga bumbu merata dan meresap. (Lebih enak kalau ayam direndam semalam supaya empuk ketika digoreng tulang2nya bisa dimakan) .
- Siapkan minyak goreng hingga mendidih masukan ayam goreng hingga kecoklatan baru tiriskan.
- Kalau mau pakai tepung bisa juga, campurkan tepung tapioka dengan air sedikit demi sedikit masukan ayam yg sudah direndam semalaman hingga merata baru digoreng.
Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam goreng singkawang empuk dan gurih ala Ayu mpuss. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar