Bahan - Bahan :
- 1/2 ekor ayam kampung
- 4 potong tahu * 1tahu saya potong menjadi 3
- serai
- salam
- daun jeruk
- 2 cm laos
- 1 cm jahe
- bumbu halus
- 2 butir kemiri
- 4 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 1/2 sdt garam *jika kurang bisa ditambahkan
- 1/2 sdt ketumbar
- sedikit merica
- 700 ml air
- 1/2 bungkus santan k*ra *disini saya tidak memakai banyak santan karena yang makan ada balitanya :)
- bawang goreng untuk taburan
Cara Membuat :
- Panaskan sedikit minyak ke wajan penggorengan, goreng bumbu halus beserta laos, daus salam, daun jeruk, serai, jahe. Setelah harum masukkan ayam, bolak balik, kemudian masukkan air.
- Setelah air agak menyusut dan bumbu merasuk ke daging ayam, bisa ditambahkan santan yg telah dicampur 200ml air. Aduk2, cicipi rasanya kemudian masukkan tahu. Tambahkan taburan bawang goreng
Demikianlah informasi mengenai Resep Kare ayam tahu ala karunia b. retnani. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar