Bahan - Bahan :
- 500 gram dada ayam fillet
- 5 sdm tepung kanji/tapioka
- 4 putih telor (2 buat adonan, 2 buat lapisan)
- 2 buah wortel sedang
- 1 batang daun bawang
- 1/2 sdt lada
- 1 sdt garam
- 3 siung bawang putih (haluskan)
- secukupnya tepung panir/tepung roti
- 1/4 sdt gula
Cara Membuat :
- Fillet dada ayam, cincang kecil"lalu masukan ke foodprocessor/chooper/diuleg sampai terasa halus, siapkan sayuran (serut wortel, iris" daun bawang)
- Setelah itu siapkan bahan yang lain, bawang putih halus, tepung kanji/tapioka, garam, lada dan sedikit gula
- Campurkan semua kecuali putih telur dan tepung panir
- Setelah tercampur rata lalu masukin 2 butir putih telur, uleni hingga tercampur rata.
- Lalu kukus dengan teflon (huaa saya ga punya teflon segiempat jadi pake ini) lebih baik pake teflon segi empat yaa... sewaktu pengukusan, tutupi penutup panci dengan kain/serbet biar airnya ga tumpah ke adonan, kukus sampai mata lakukan tes tusuk kalau licin berarti sudah matang
- Potong" lalu masukan ke putih telor sisaan tadi masukan ke tepung panir, remas remas dikit biar menyatu, susun di plastik/tupperware, bekukan di dalam frezerr baru di goreng siap hidangkan 😊
Demikianlah informasi mengenai Resep Nugget ayam sayur ala Wiwit Ruspa. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar