Bahan - Bahan :
- 1/2 ekor ayam, potong menjadi 6 bagian
- 250 gr kentang, kupas lalu potong masing-masing menjadi 4 bagian
- 50 gr cabe merah keriting, iris serong
- 10 buah cabe rawit, memarkan
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 1 buah tomat ukuran besar, iris kasar
- 2 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm saos tiram
- 1 cm jahe, memarkan
- 1 lembar daun salam
- 100 ml air
- secukupnya garam
- secukupnya minyak goreng untuk menumis
- Bumbu yang dihaluskan:
- 4 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/4 sdt merica
- 1/2 cm kunyit
- secukupnya garam
Cara Membuat :
- Cuci bersih ayam dan kentang yang sudah dipotong-potong tadi kemudian tiriskan.
- Ungkep ayam dengan bumbu yang telah dihaluskan tadi hingga bumbu meresap lalu sisihkan.
- Goreng kentang hingga matang kemudian tiriskan dan sisihkan.
- Goreng ayam yang telah diungkep tadi hingga matang, tiriskan lalu sisihkan.
- Tumis cabe merah keriting, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, tomat, jahe dan daun salam dengan bumbu bekas mengungkep ayam tadi hingga harum. Setelah itu tambahkan gula pasir, garam, saos tiram dan air. Aduk-aduk hingga mendidih. Setelah itu masukkan ayam dan kentang yang sudah digoreng tadi. Aduk rata dan biarkan sebentar agar bumbu meresap kedalam ayam dan kentang. Masak hingga kuah mengental.
- Setelah kuah mengental, angkat dan tata dipiring saji.
Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam Kentang Saos Tiram Asam Manis Pedas ala Nugrahayu Dewanti. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar