Senin, 10 Juni 2013

Resep Ayam Rica-Rica ala Wiwin Agustina

Resep Ayam Rica-Rica ala Wiwin Agustina

Bahan - Bahan :
  • 250 gram ayam dipotong kecil-kecil
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 butir cabe rawit
  • 4 butir cabe merah besar
  • 3 lembar daun salam
  • 1 sachet merica bubuk
  • 3 cm jahe
  • 1 gelas air
  • 1 buah tomat kecil
  • sere
  • garam

Cara Membuat :
  1. Ayam direbus dulu lalu digoreng sampai kecoklatan. Mau diungkep dulu terserah
  2. Bumbu: cabe,bawang merah,bawang putih,jahe,tomat diblender halus.
  3. Bumbu yang sudah dihaluskan tadi digoreng ditambah salam dan sere. Goreng hingga harum. Ditambah garam, gula dan merica.
  4. Masukkan ayam. Diaduk sebentar.
  5. Masukkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk. Biarkan sampai surut. Lalu ditambah air lagi. Dan ditunggu sampai bumbu meresap dan air surut.
  6. Masukkan ayam. Diaduk sebentar.
  7. Siap untuk dihidangkan.

Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam Rica-Rica ala Wiwin Agustina. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar