Bahan - Bahan :
- 250 gram dada ayam
- 4 buah cabe rawit utuh
- 2 ruas laos (geprek)
- 2 lembar daun salam (sobek)
- 100 ml air
- secukupnya garam,gula,merica dan minyak untuk menumis
- bumbu halus :
- 10 butir bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 10 buah cabe merah keriting (sesuai selera)
- 3 cm kunyit (bakar dahulu)
Cara Membuat :
- Cuci bersih ayam.
- Haluskan bumbu.
- Tumis bumbu dengan minyak hingga harum dan bau langu hilang.
- Masukkan ayam,daun salam dan laos. Tumis sebentar
- Masukkan air dan bumbui. Tes rasa
- Rasanya bikin nagih. Ga cukup maem nasi sepiring. Nasi hangat+lempah kuning cucok 😍😍😍
- Kalo datang ke bangka mampir diresto biasanya "ayam lempah kuning" atau "ikan lempah kuning" yg paling recommended & must try. Khas nya bangka sekali ini.
Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam Lempah Kuning Khas Pulau Bangka ala Novalia Rika 👯. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar