Kamis, 20 Mei 2010

Resep Soto ayam ala karunia b. retnani

Resep Soto ayam ala karunia b. retnani

Bahan - Bahan :
  • 1/2 ayam kampung, sudah direbus, goreng, suwir suwir
  • 500 ml kaldu ayam kampung
  • 500 ml air
  • bumbu halus
  • merica
  • garam
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm jahe
  • 1 cm kunir
  • bumbu rajang
  • 1/2 batang bawang prei
  • 1 batang seledri
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 cm lengkuas
  • bawang merah goreng
  • daun jeruk
  • sedikit jeruk nipis
  • pelengkap
  • telur rebus
  • kacang goreng
  • kerupuk udang

Cara Membuat :
  1. Panaskan air dan kaldu, kemudian tumis bumbu halus dan bumbu rajang ditambah serai, daun jeruk dan lengkuas
  2. Masukkan tumisan bumbu ke dalam panci yang berisi air. Tunggu hingga mendidih dan cicipi rasanya. Kemudian diberi sedikit perasan air jeruk, taburi sedikit bawang goreng.
  3. Sajikan beserta nasi dengan irisan daging ayam, seledri, bawang goreng dan bahan pelengkap. Soto siap untuk disantap.

Demikianlah informasi mengenai Resep Soto ayam ala karunia b. retnani. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar