Bahan - Bahan :
- Bahan kulit tortilla:
- 220 gram tepung terigu
- 100 ml air hangat
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam
- 30 ml minyak goreng
- Bahan saus teriyaki:
- 2 bungkus kecil saus teriyaki merk saori
- 1 sendok terigu
- 1 gelas air hangat
- 1/4 buah bawang bombay
- 1 sdm Minyak goreng
- 1 sdm gula pasir
- Bahan isian:
- 1 buah tomat, buang isinya & potong dadu
- Nugget karage ayam (aku pakai merk so good). Goreng dengan minyak panas
- Lettuce head, potong kecil-kecil
- Keju slice (optional, aku pakai merk kraft yg rasa bbq)
- Wijen
- Mayonnaise
Cara Membuat :
- Campurkan tepung terigu, garam, dan baking powder hingga rata
- Masukkan air hangat & minyak sedikit demi sedikit. Uleni hingga tercampur dengan rata & tidak lengket. Jika terlalu lengket tambahkan sedikit terigu
- Tutup adonan dengan kain basah. Diamkan selama 10 menit
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian. Giling adonan menggunakan rolling pan hingga tipis
- Tutup kembali adonan dengan kain, diamkan selama 15 menit
- Panaskan adonan tipis tersebut di teflon dengan api kecil. Biarkan kedua sisi matang & kecoklatan
- Jika ingin dijadikan bekal, bisa dibungkus menggunakan aluminium foil / kertas makanan
Demikianlah informasi mengenai Resep Teriyaki Chicken Wraps ala Husna Hidayati. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar