Bahan - Bahan :
- 1/4 kg sayap ayam (lepas tulang)
- 1 sachet tepung bumbu ayam goreng siap pakai
- Air Es
- Bumbu Marinasi
- 1 tsp lada hitam
- 1 tsp lada putih
- 1 tbs paprika bubuk
- 1 tbs perasan lemon
- sejumput garam
- Bumbu Saus Pedas
- 6 sdm saus cabai
- 2 sdm saus tomat
- 1 tsp saus tiram
- 1/4 tsp kecap wijen
- 2 siung bawang putih
- 1/2 tsp kecap asin (aku pake saus teriyaki)
- 1 tsp kecap manis
- 1 tsp perasan lemon
- sesuai selera gula dan garam
- minyak untuk menggoreng
Cara Membuat :
- Rendam ayam dengan bumbu marinasi kurleb 2jam di dalam kulkas, karena saya lapar jadi cukup 30menit saja hehe
- Balur ayam dengan tepung bumbu siap saji kemudian angkat dan masukkan kedalam air es kemudian balurkan kembali dengan tepung bumbu siap saji dan biarkan resting sejenak
- Siapkan minyak untuk menggoreng, usahakan minyaknya dapat merendam semua bagian ayam (deep fry) menggunakan api sedang kemudian masukkan ayam bertepung dan goreng hingga emas kecoklatan
- Untuk saus pedasnya, tumis bawang putih hingga harus kemudian campurkan semua bahan menjadi satu dan aduk rasa, lakukan tes rasa jika ada yang kurang dapat ditambahkan dengan gula atau garam sesuai selera
- Masukkan ayam yang telah digoreng ke dalam saus pedas dan aduk hingga tercampur rata, dan siap untuk disajikan
Demikianlah informasi mengenai Resep Chicken Boneless Saus Pedas ala nyonya muda. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar