Selasa, 13 November 2012

Resep Ayam goreng mudah dengan 3 bahan tanpa garam tapi gurih! ala Ekitchen

Resep Ayam goreng mudah dengan 3 bahan tanpa garam tapi gurih! ala Ekitchen

Bahan - Bahan :
  • 6 potong ayam
  • 8 siung bawang putih
  • 1.2 liter air
  • Minyak untuk menggoreng

Cara Membuat :
  1. Bersihkan ayam, potong sesuai selera. Saya ambil paha atas, bawah dan bagian sayap.
  2. Geprek hancur bawang putih
  3. Didihkan air, 500 ml untuk rebusan 1 dan 700 ml untuk rebusan 2
  4. Masukan ayam ke rebusan 1 (air harus mendidih), diamkan 10 menit dengan api kecil, lalu buang
  5. Lalu masukan ke air rebusan 2 beserta bawang putih(air harus mendidih) dan diamkan hingga air jadi 1/2.
  6. Sisihkan air kaldu. Bisa untuk sup. Ayam tiriskan sekering mungkin agar tidak muncrat pas digoreng
  7. Siapkan wajan, tuang minyak. Tunggu panas baru masukan ayam
  8. Goreng sebentar sekitar 3 menit di tiap sisi atau hingga kecokelatan
  9. Sajikan hangat
  10. Tips: jika ingin memakai garam boleh saja, tapi saya sarankan hanya untuk membersihkan di awal saja, karena rasa dari ayam ini sudah gurih sekali.

Demikianlah informasi mengenai Resep Ayam goreng mudah dengan 3 bahan tanpa garam tapi gurih! ala Ekitchen. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar