Bahan - Bahan :
- 5 buah sayap ayam. belah dua
- 1 bungkus tepung goreng ayam crispy
- 6 sdm saus cabai
- 2 sdm saus tomat
- 1/2 sdt saus tiram
- 1/2 buah jeruk nipis
- 1 sdm bon cabe
- 1 sdm gula pasir
- secukupnya garam
- 1/2 sdt royco
- 1 sdt merica bubuk
- minyak goreng
- air es
Cara Membuat :
- Rebus sayap ayam selama 3 menit agar racun2 dalam ayam keluar. Cuci bersih
- Baluri sayap ayam dengan perasan air jeruk nipis, garam, merica dan royco. diamkan selama 30 menit
- Lumuri sayap ayam dengan tepung bumbu, celupkan ke dalam air es, dan baluri lagi kedalam tepung bumbu. Lakukan sampai semua sayap ayam habis
- Goreng sayap dengan api kecil. Usahakan sayap terendam semua dalam minyak. Goreng hingga kecoklatan. Sisihkan
- Campur saus tomat, saus tiram, saus cabai, gula pasir, bon cabe. Aduk rata.
- Lumuri sayap ayam dengan saus hingga rata
Demikianlah informasi mengenai Resep Sayap pedas ala Aresy Quratul Aini. Untuk mendapatkan informasi mengenai resep oalahan ayam yang lainnya, silahkan berkunjung ke blog resep ayam lengkap.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar